3 Agustus 2018 , dibaca 624 kali.
Kebakaran yang melanda Gililawa Darat, Seksi Pengelolaan Taman Nasional Wilayah II Pulau Komodo, NTT, mendapat perhatian khusus Menteri LHK, Siti Nurbaya. Ia meminta agar kejadian itu diusut tuntas.
"Saya sudah minta Dirjen KSDAE tangani kejadian ini secepatnya walaupun kebakarannya sudah mati. Saya perintahkan ada langkah yang jelas mengungkap penyebabnya, serta nanti upaya suksesi alam agar kawasan tersebut bisa hijau kembali," tegas Menteri Siti pada awak media, Jumat (3/8/2018).
Pihak Balai Taman Nasional (TN) Komodo bersama Polres Manggarai Barat telah melakukan penyelidikan mengenai penyebab kebakaran. Beberapa saksi mata juga telah dimintai keterangan.
- Masuk untuk komentar
- Daftar untuk komentar
