Sejarah untuk Riau, KLHK Beri KHDTK untuk Universitas Lancang Kuning

Sejarah untuk Riau, KLHK Beri KHDTK untuk Universitas Lancang Kuning

12 April 2019 , dibaca 1677 kali.

Dunia pendidikan Riau mencatatkan sejarah baru, seiring dengan ditunjuknya Universitas Lancang Kuning (Unilak) untuk mengelola Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus (KHDTK) hutan pendidikan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

SK KHDTK Hutan Pendidikan diserahkan langsung Menteri LHK, Siti Nurbaya, dalam kunjungan kerjanya ke Unilak, di Pekanbaru, Jumat (12/4/2019). Turut hadir dalam kesempatan ini Wakil Gubernur Riau, Sekretaris Jenderal KLHK, dan seluruh jajaran KLHK.