Daerah Membaik, Hotspots Karhutla Turun 90%

Daerah Membaik, Hotspots Karhutla Turun 90%

28 September 2019 , dibaca 657 kali.

Usaha pemerintah melalui tim satgas gabungan yang terdiri dari Manggala Agni, TNI, POLRI, BPPT, BMKG, BNPB di tingkat nasional, serta BPBD dan Masyarakat Peduli Api di tingkat daerah telah menunjukkan hasil. Selama satu minggu terakhir, penurunan jumlah titik panas terus mengalami tren penurunan. Kondisi titik panas ini sangat jauh menurun, secara signifikan terjadi penurunan sebesar 90% selama satu minggu ini.