Berikan Bantuan Korban Banjir Lebak, Wapres Tegaskan Pemerintah Tengah Siapkan Solusi Terbaik
30 Januari 2020 , dibaca 564 kali.
Wakil Presiden Republik Indonesia Ma'ruf Amin, mengunjungi serta memberikan bantuan kepada korban banjir bandang di Kabupaten Lebak, Banten, Kamis (30/1). Wapres Ma'ruf Amin memberikan semangat kepada para pengungsi di Aula Jenderal Sudirman Dodiklatpur Rindam III Lebak.
Kepada ratusan pangungsi Wapres mengatakan untuk bersabar dan tetap semangat. "Harap bersabar dulu, yang penting semua sehat", ucap Ma'ruf Amin.
Lebih lanjut, Wapres menegaskan bahwa Pemerintah tengah mencari solusi terbaik bagi masyarakat terdampak.
- Masuk untuk komentar
- Daftar untuk komentar
