Siaran Pers
Mari Selamatkan Satwa Dari Kebakaran Lahan Dan Hutan
23 Oktober 2015 , dibaca 1206 kali.
Nomor : S. 670 /PHM-1/2015
Berbagai upaya untuk menanggulangi kebakaran lahan dan hutan di Indonesia terus dilakukan. Mulai dari operasi darat yang melibatkan Brigade Manggala Agni, TNI, Polri, dan Masyarakat Peduli Api, instansi pemerintah dan perusahaan, sampai operasi udara dengan water bombing dan teknologi modifikasi cuaca untuk hujan buatan. Karena kebakaran lahan dan hutan (Karlahut) ini menimbulkan dampak yang besar bukan hanya terhadap kehidupan manusia tetapi juga kelestarian keanekaragaman hayati yang ada di dalamnya. Untuk itu diperlukan berbagai upaya untuk penanganan keanekaragaman hayati, terutama satwa liar yang terdampak kebakaran lahan dan hutan.
- Masuk untuk komentar
- Daftar untuk komentar
