Siaran Pers

Wujudkan Riau Bebas Asap, Manggala Agni Siap Kawal Asian Games 2018

8 Maret 2018 , dibaca 802 kali.

Nomor : SP. 123/HUMAS/PP/HMS.3/03/2018

Jakarta, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Kamis, 8 Maret 2018.
Manggala Agni telah melakukan upaya pengendalian karhutla di Provinsi Riau sejak awal tahun 2018 dengan prioritas pada upaya pencegahan. Manggala Agni juga aktif tergabung dalam Satuan Tugas Darat Riau yang terlibat dalam upaya penanggulangan sebagian besar kejadian karhutla di Riau, seperti di Kota Pekanbaru, Kota Dumai, Kabupaten Kepulauan Meranti, Pelalawan, Siak, dan Indragiri Hilir. 

Berbagai upaya tersebut juga merupakan dukungan Manggala Agni terhadap kesuksesan penyelenggaraan Olahraga Internasional Asian Games di Palembang bulan Agustus 2018 mendatang.