Siaran Pers

Sekjen KLHK Melantik 299 Pejabat Administrator dan Pengawas

20 Maret 2018 , dibaca 1165 kali.

SIARAN PERS
Nomor : SP.  151  /HUMAS/PP/HMS.3/03/2018
 Jakarta, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Selasa, 20 Maret 2018. 
Hari ini, KLHK melangsungkan pelantikan pejabat setingkat eselon III dan IV. Mewakili Menteri LHK, Sekretaris Jenderal KLHK, Bambang Hendroyono melantik sebanyak 299 orang, terdiri dari 97 Pejabat Administrator dan 202 Pejabat Pengawas, baik yang promosi ataupun mutasi.

Bambang Hendroyono menyampaikan, bahwa mutasi dan rotasi yang dilakukan semata-mata bertujuan untuk mengakselerasi kinerja organisasi. Diharapkan yang dilantik hari ini dapat menjadi penggerak roda organisasi pada satuan kerjanya, dan membawa KLHK terus maju.