Siaran Pers

KLHK dan DPR RI Tinjau Pengelolaan Sampah dan Limbah di Kawasan Industri Medan

1 Oktober 2018 , dibaca 658 kali.

Nomor : SP. 551/HUMAS/PP/HMS.3/10/2018

Jakarta, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Senin, 1 Oktober 2018. Komisi VII DPR RI melakukan kunjungan kerja spesifik di Medan, Sumatera Utara untuk meninjau pengelolaan sampah dan limbah di Kawasan Industri Medan (KIM). Rombongan yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, M. Nasir ini, menekankan pentingnya penyusunan regulasi pengelolaan sampah dan limbah oleh PT. KIM.